Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Tjahjo Kumolo meninggal dunia pada Jumat (1/7/2022) pukul 11.00 WIB setelah menjalani perawatan beberapa hari ini di rumah sakit.
Beliau adalah seorang politikus Indonesia yang saat ini menjabat sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia sejak 23 Oktober 2019 pada Kabinet Indonesia Maju.
Beliau sosok tokoh politik lima periode di DPR dan sangat handal dalam dunia politik. Beliau juga sangat menguasai soal kesejahteraan pegawai dan beliau empati dan humanis apalagi menyangkut CPNS, PPPK.
Tjahjo meninggal usai menjalani perawatan intensif di RS tersebut sejak pertengahan Juni. Disampaikan pihak keluarga bahwa proses pemakaman akan diinfokan lebih lanjut. Sebelumnya, dalam beberapa waktu terakhir Tjahjo menjalani perawatan intensif di RS Abdul Waluyo. Tjahjo harus menjalani perawatan secara intensif sampai kondisi keseluruhan stabil dan membaik.
#NKRIMendunia
0 komentar:
Posting Komentar